BOJONEGORO – Medali emas Kabupaten Kediri di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur VI 2019 terus bertambah. Kali ini giliran Hafis dan Siti yang mencuri emas dari cabang olahraga tenis meja nomor ganda campuran.
Pasangan tersebut menumbangkan wakil Kota Kediri Affan dan Marta dalam partai final di GOR Ungu, Bojonegoro, Rabu (10/7/2019). Hafis dan Siti menyudahi perlawanan Affan dan Marta lewat pertandingan empat set dengan skor 3-1. Atas hasil itu, Affan dan Marta harus puas dengan medali perak.
Sementara juara tiga bersama atau medali perunggu menjadi milik kontingen Pasuruan dan Sidoarjo. Tim Pasuruan diwakili Oskar dan Khusnul. Lalu tim Sidoarjo diperkuat Muhammad dan Intan.
Hingga kini pertandingan tenis meja masih berlanjut. Dua medali emas pun diperebutkan. Yakni nomor tunggal putra dan putri. (tim)