SOREANG – Tim bola voli putra dan putri Jawa Timur (Jatim) dipastikan menjadi juara grup Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat (Jabar) 2016. Kedua tim ini melalui babak penyisihan tanpa mengalami satu kekalahan pun.
Dalam pertandingan di GOR Sabilulungan yang berakhir, Sabtu (24/9) tengah malam, tim putra Jatim mengalahkan Sumatera Utara (Sumut) dengan skor 3-0 (25-19, 25-16 dan 28-26). Jatim tak mengalami kendala berarti pada set pertama dan kedua.
Tapi pada set ketiga, Jatim mendapat perlawanan alot dari Sumut. Kedua tim saling kejar mengejar poin sejak technical time out (TTO) pertama. Berulang kali Jatim memimpin, berulang kali pula mereka berhasil terkejar, Jatim akhirnya menang tipis 28-26.
Meski menang, pelatih Ibarsjah Djanu menyoroti penampilan timnya yang kedodoran pada game ketiga. “Banyak kesalahan yang tidak seharusnya terjadi pada set ketiga. Alhamdulillah anak-anak bisa mengatasi kaeadaan dan mampu memenangkan pertandingan,” sebut Ibarsjah.
Sementara itu, tim putri Jatim juga memperoleh kemenangan saat menghadapi Sulawesi Utara (Sulut) dengan skor 3-0 ( 25-22, 25 17 dan 25-17). Ini adalah kemenangan keempat beruntun skuat asuhan Li Huanning di babak penyisihan PON.(va)